7 Rekomendasi Aplikasi Baca Komik Terbaik dan Terpopuler di Android 2019

Membaca komik menjadi salah satu kegemaran khususnya anak muda di Indonesia, dan di zaman sekarang membaca komik tidaklah serepot dahulu kala dimana kita harus membeli buku komiknya dan harus mengeluarkan uang sekarang komik sudah sangat berkembang, kita dapat dengan mudah membaca komik melalui android kita dan itu semua gratis!.

Nah untuk itu, kali ini saya akan memberikan 7 rekomendasi aplikasi membaca komik terbaik dan terpopuler di Android tahun 2019, mari disimak!.

Aplikasi Baca Komik Manga Android Indonesia 

 1. LINE Webtoon

aplikasi baca komik line webtoon

Ya, siapa yang tak kenal aplikasi baca komik android terbaik di dunia ini, semua belah negara pun pasti tahu, di aplikasi ini kalian dapat dengan mudah membaca komik dari ribuan pengarang komik terbaik di genrenya masing-masing, dan juga kalau kalian ingin memberikan karya kalian sendiri LINE Webtoon memberikan wadah agar kalian bisa menerbitkan komik kalian sendiri.

2. Bulu Manga

aplikasi baca komik bulu manga

Bulu manga memiliki tampilan yang bersih dan enak dilihat, serta tidak adanya iklan yang menggangu yah pastinya bisa dibilang tampilan interface nya benar-benar simpel dan juga mereka selalu menyediakan komik terbaru dan terupdate yang popular pastinya.

3. CIAYO Comics

aplikasi baca komik CIAYO Comics

Ciayo comics memiliki tampilan serba merah-merah dan di beranda awal menampilkan komik-komik pilihan yang siap dibaca maupun komik yang akan segera rilis, kerennya lagi komik yang akan drilis memiliki tanggal pasti jadi kalian bisa menunggunya dengan pasti.

Lalu ada juga challange dari CIAYO Comics untuk mendapatkan reward tertentu dan juga kalian bisa menerbitkan komik kalian sendiri disini.

4. Crunchyroll Manga 

aplikasi baca komik Crunchyroll Manga

Untuk aplikasi yang satu ini mereka menerbitkan komik dari pengarang terkenal dan mereka juga merilisnya resmi yah! contohnya saja ada Boruto, Attack on titans dan lain-lain. serta adanya berbagai event-event yang bisa kalian ikuti yang berkaitan dengan komik.

Serta mereka juga memberikan layanan berbayar dimana kelebihannya sendiri yaitu mendapatkan komik maupun anime 1 jam setelah perilisan di jepang, anime tanpa iklan dan akses ke seluruh anime.

5. Comica

aplikasi baca komik comica

Comica menyediakan ribuan komik korea secara lengkap sangat cocok untuk kalian yang menyukai komik-komik terbitan negara korea tersebut, dan juga mereka menyediakan komik indonesia juga loh! yang mana hasil kompetisi jadi nantinya komiknya juga keren dan memiliki mutu cerita dan gambar yang bagus dong!.

Serta kalian bisa mendownload komik yang kalian baca loh untuk nantinya kalian baca dikala tidak ada jaringan di sekitar kamu.

6.  Manga Zone

aplikasi baca komik manga zone

Manga zone menyediakan ribuan komik yang detailnya berjumlah 15 ribu lebih komik!.  kemudian unggulan dari aplikias ini yaitu tampilannya yang diklaim sangat readable dan nyaman jadi nantinya kalian dijamin betah berlama-lama membaca ribuan komik pilihan. 

7. Mangatoon

aplikasi baca komik mangatoon

Aplikasi yang terakhir adalah Mangatoon, aplikais ini sendiri menyediakan ribuan komik dengan berbagai genre serta peningkatan yang akan dilakukan secara berkala pada tampilan dan perilisan komik terbaru. Kemudian juga kalian bisa mendownload untuk dibaca secara offline nantinya.

Nah jadi itulah 7 aplikasi baca komik terbaru dan terpopuler rekomendasi zaidankomputer.com, apabila kalian mempunyai aplikasi favorit tersendiri silahkan tinggalkan komik dibawha yah!.

Tinggalkan komentar