Cara Agar Sticky Notes di Windows 10 Terbuka Otomatis Setelah Booting

Sticky Notes adalah sebuah tools yang berguna untuk membuat catatan kecil yang bisa ditempel di Desktop layaknya di dunia nyata, misalkan di dunia nyata kita membuat catatan kecil yang di tempel di kulkas, nah kalau Sticky Notes ini bisa di tempel di desktop, jadi bisa sebagai pengingat apa-apa saja yang akan kalian kerjakan.

Selain menjadi reminder, Sticky Notes bisa digunakan untuk menempel kata-kata mutiara yang menginsipirasi kalian, peraturan dan lain-lain. Dulu di windows 7, sticky notes belum seperti sekarang, dimana di windows 10 tools ini sudah berdiri sendiri alias mandiri dan juga mengalami peningkatan fitur dan kegunaan.

Mungkin, windows melihat adanya kesempatan bagi Sticky Notes untuk bersinar, dimana di zaman sekarang ini orang-orang banyak menghabiskan di depan laptop atau PC mereka, selain itu, dengan menggunakan Sticky notes, kalian juga telah menghemat penggunaan kertas.

Nah, pernah ngak kalian bertanya gimana sih caranya agar si Sticky Notes ini tetap muncul setelah booting? misalnya kalian malam ini buat catatan apa-apa saja yang akan kalian esok hari, nah kalian ingin Sticky Notes ini muncul besok paginya ketika kalian menghidupkan PC atau laptop kalian tanpa perlu repot-repot buka aplikasi Sticky Notes nya sendiri.

Caranya cukup mudah:
  1. Buatlah Sticky Notes
    Cara Agar Sticky Notes di Windows 10 Terbuka Otomatis Setelah Booting
  2. Kemudian langsung deh matiin komputer atau laptop kalian, tidak perlu save, karena Sticky Notes sudah Autosave kok!
Namun apabila tetap tidak bisa, Alternatifnya :
  1. Cari di Search Sticky Notes 
  2. Lalu klik kanan dan pilih Pin to Taskbar 
    Cara Agar Sticky Notes di Windows 10 Terbuka Otomatis Setelah Booting
  3. Nah hasilnya Sticky Notes akan muncul di Taskbar bawah, jadi setiap kali menghidupkan PC, kalian tinggal klik sekali pada icon Sticky Notes di Taskbar
    Cara Agar Sticky Notes di Windows 10 Terbuka Otomatis Setelah Booting
Nah untuk mempercantik tampilan notesnya, kalian bisa mengubah background colornya dengan berbagar warna yang sudah disediakan.

 

0 Response to "Cara Agar Sticky Notes di Windows 10 Terbuka Otomatis Setelah Booting"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Loading...

Iklan Bawah Artikel